INSPIRASIKAN MIMPI LEWAT FILM ANAK INDONESIA
Friday, July 5, 2013
0
comments
Ditulis oleh : Ummu Naura
Sekarang,
produksi film di Indonesia sudah mulai berkembang. Bukan hanya dari
artisnya saja yang sudah dapat mulai go international tetapi banyak
sutradara, producernya yang membuat film yang terkenal dan dapat
diketahui oleh Negara-negara lain. Di Indonesia juga banyak
memproduksi film untuk anak-anak. Film
anak-anak Indonesia belakangan ini dibuat
secara kreatif sehingga memiliki unsure inspiratif dan memiliki nilai
moral yang tinggi sehingga anak-anak dapat mengikuti jejak apa yang
di film tersebut. Contohnya film yang paling terkenal yaitu Laskar
pelangi dan sekuelnya yang berjudul Sang Pemimpi. Kedua film ini
didasarkan dengan novel tetralogi Andrea Hirata yang menceritakan
tentang kehidupan penulisnya yaitu Andrea Hirata sendiri.
Film
anak Indonesia ini menceritakan kisah jatuh
bangunnya seorang anak yang bernama Ikal yang memiliki cita-cita yang
tinggi, yang ingin bersekolah setinggi-tingginya dan berusaha untuk
meraihnya. Walau dia hanya tinggal di desa yang sangat kecil, tetapi
itu tidak menutup keinginan Ikal untuk berusaha meraih cita-citanya
yaitu bersekolah di Eropa. Banyak tantangan yang dia lalui tetapi dia
tetapi dengan tekun berusaha melewati masalah satu-persatu hingga ia
meraih mimpinya. Dari film ini, anak-anak yang menonton dapat
bersyukur karena sebagian dari mereka dapat hidup lebih baik dari
Ikal dan tidak perlu mengais-ngais untuk bersekolah seperti halnya
Ikal. Mereka akan diajarkan bagaimana mereka harus berusaha untuk
mendapatkan yang mereka inginkan dan mereka diajarkan untuk mimpi
setinggi mungkin dan berusaha melakukan apapun untuk meraihnya.
Film
anak-anak Indonesia yang lain juga banyak
yang inspiratif yang membuat anak-anak di Indonesia mendapatkan nilai
dan moral dari film-film itu seperti Garuda di Dadaku, atau Jayden’s
Choir.
Semoga
dengan adanya film-film anak Indonesia
inspiratif ini akan banyak film-film inspiratif lain yang diproduksi
dan anak-anak akan semakin inspiratif dan memiliki daya juang dan
usaha untuk meraih cita-cita mereka dan membentuk karakter mereka.
Artikel Menarik lainnya :
Description
: INSPIRASIKAN MIMPI LEWAT FILM ANAK INDONESIA
Rating
: 4.5
Reviewer
: Unknown
ItemReviewed
: INSPIRASIKAN MIMPI LEWAT FILM ANAK INDONESIA
0 comments:
Post a Comment